Penyuluhan Dampak Aksi Premanisme dan Vandalisme
admin 25 Januari 2023 09:53:00 WIB
Jetis (SIDA) Rabu 25/01/23 Pemerintah Kalurahan Jetis Bekerjasama dengan Satuan Polisi Pamong Praja (SATPOL PP) Kabupaten Gunungkidul melaksanakan penyuluhan Dampak Aksi Premanisme dan Vandalisme. Adapun dalam kegiatan ini di selenggarakan oleh Satpol PP Kabupaten Gunungkidul, Bpk AGUS SUSANTO selaku lurah jetis menyampaikan ucapan selamat datang kepada peserta penyuluhan dan terimakasih kepada satpol PP yang sudah melaksanakan kegiatan ini. Memang premanisme dan vandalisme saat ini merupakan sesuatu yan serius di masyarakat. Sehingga perlu menjadi perhatian kita bersama imbuhnya. Selanjutnya sambutan dari Satuan Polisi Pamong Praja yng dalam kesempatan ini disampaikan oleh Bpk. EDI (SATPOL PP GUNUNGKIDUL) dalam kesempatan ini beliau menyampaikan bahwa memang benar saat ini aksi premanisme dan vandalisme serta kejahatan jalanan makin marak sehingga satpol PP bekerjasama dengan polda DIY telah melaksakan patroli patroli untuk menjaga ketentraman di masyarakat. Ketertiban umum dan masyarakat tidak bisa berjalan tanpa ada sinergi dari masyarakat, untuk lebih jelasnya akan disampaikan oleh bapak kapolsek imbuhnya. Selanjutnya kegiatan ini penyuluhan disampaikan oleh polsek saptosari yng dalam kesempatan ini disampaikan oleh Bripka Muhamad Muslich, SPDI. Beliau menyampaikan antara lain :
1. Fungsi dan manfaat siskamling
2. Premanisme
3. Vandalisme
Serta hal hal apa saja yang mendasari terjadinya premanisme dan vandalisme di yang terjadi di masyarakat.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunungkidul yng pada kesempatan ini dihadiri oleh Ibu Eri Agustin Sudiyanti, SE, MM.
Hingga berita ini di unggah kegiatan penyuluhan masih berlangsung.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Apel Pamong Kalurahan Jetis Awal Tahun 2025
- PEMBINAAN KESADARAN BELA NEGARA
- Pembagian beras CPP Kalurahan Jetis
- Pembagian beras CPP Kalurahan Jetis
- Pembagian beras CPP Kalurahan Jetis
- Pemerintah Kapanewon Saptosari Monev Kegiatan Posyandu Gertak Stunting di Padukuhan Dondong
- Pelatihan Pembuatan Sanggan Manten di Kalurahan Jetis dalam Rangka Program Pustakaan Berbasis TPBIS